Sistem Informasi Nilai Siswa SMA Negeri 1 Tegal Berbasis Short Message Service

Zaenul Arif, Muhammad Afandi

Sari


Nilai Siswa pada instansi sekolah merupakan salah satu tolok ukur keberhasilan siswa dalam mempelajari materi yang disampaikan. Pada sistem yang lama orang tua belum mendapatkan nilai secara langsung dari pihak sekolah kecuali pada setiap akhir semester, sehingga mereka kesulitan untuk mengetahui perkembangan nilai anak mereka selama di sekolah. Untuk memberikan transparasi nilai kepada para siswa dan orang tua diperlukan sebuah sistem informasi nilai yang mudah dan cepat dalam pengaksesan data. Dengan mengidentifikasi masalah tersebut dilakukan analisis terhadap sistem lama untuk mengetahui kelemahan sistem. Dengan demikian sistem baru akan mengalami peningkatan. Analisis kelemahan sistem lama dengan menggunakan kategori PIECES (Performance, Information, Economy, Control, Eficiency, dan Service). Dalam memenuhi hal tersebut maka dibangun sebuah sistem informasi nilai siswa berbasis Short Message Service (SMS) Gateway. Sistem ini dibangun menggunakan software Gammu dan dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP. Dengan menggunakan SMS untuk memperoleh data nilai bisa memberikan kemudahan bagi orang tua untuk memantau hasil belajar putra putrinya di sekolah.


Kata Kunci


Sistem Informasi; Nilai Siswa; SMS Gateway

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Zainul, A. dan Nasution, N., 2001, Penilaian Hasil Belajar, Departemen Pendidikan Nasional, Jakarta

Jogiyanto, Dr.. 2005. Analisis Dan Desain Sistem Informasi, Andi Offset,Yogyakarta.

Daud Edison Tarigan. 2012. Membangun SMS Gateway Berbasis Web Dengan Codeigniter. Penerbit Lokomedia,Yogyakarta.

Tarigan, D.E., 2012. Membangun SMS Gateway Berbasis Web, Lokomedia, Yogyakarta

Priyadna, Anjar. 2013. “Pembuatan Sistem Informasi Nilai Akademik Berbasis SMS Gateway Pada SMP Negeri 3 Pringkuku Pacitan.” IJNS, 2(1), hal 23-28.

Prihantara, Aditya. Januari 2015 “Evaluasi Implementasi Sistem Informasi Kemahasiswaan Di STKIP PGRI Pacitan” Jurnal Sisfotenika Vol. 5, No. 1 hal 71-81

Asrori, Husnul. 2014. “Aplikasi Nilai Akademik Siswa Berbasis Smsgateway Pada Madrasah Aliyah Nu Miftkhul Falah Kudus” Prosiding Seminar Nasional Teknoin, Yogyakarta.

Alamsyah. Agustus 2011 “Sistem Informasi Nilai Siswa Sekolah Dasar Sebagai Penunjang Dalam Pengambilan Keputusan” Jurnal SMARTek Vol 9, No 4, hal 287-299.




DOI: http://dx.doi.org/10.22303/csrid.8.2.2016.109-120

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.

Komentar di artikel ini

Lihat semua komentar


##submission.copyrightStatement##

##submission.license.cc.by4.footer##

INDEXED BY:

         Image result for icon mendeley

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License

CSRID Journal Editor's Office:

Universitas Potensi Utama. Jl. K.L. Yos Sudarso Km 6,5 No.3-A Telp. (061) 6640525 Ext. 214 Tanjung Mulia Medan 20241