Komentar Pembaca

Ada Apa Dengan Barcelona?

oleh Mr. Egg Sphere (2019-05-08)


Ada Apa Dengan Bercelona?

Malam bagi Liverpool, kemenangan yang mustahil, tapi bagi Barcelona fokusyna adalah bagaimana mereka tersingkir dari Liga Champions dengan menyiakan keunggulan tiga gol selama dua musim berturut-turut.

Terjadi lagi, sebagaimana pelatih Ernesto Valverde melihat kembali kekalahan dari Roma di perempat final setahun lalu, namun kali ini lebih dahsyat, berlaga tanpa memberikan harapan gol tandang bagi Liverpool dari leg pertama.

Suasana Anfield yang menakjubkan, penampilan pasukan Jurgen Klopp sangat luar biasa, namun ketika Valverde berbicara setelah pertandingan tentang anak buahnya yang terpengaruh rasa percaya diri lawannya, bahwa seluruh gol adalah kesalahan seseorang.

Daftarnya sangat panjang, dengan nama-nama berbeda dan kesalahan masing-masing. Jordi Alba menyerahkan penguasaan bola ketika membangun serangan di gol pertama dan melakukannya lagi di gol kedua.

Penjaga gawang Barca, Marc-Andre ter Stegen bisa saja menghentikan, sementara Ivan Rakitic, Clement Lenglet dan Gerard Pique kebingungan dalam menentukan apakah akan menyerang atau mencegah Liverpool menyelesaikan comeback mereka.

Sementara Liverpool menuju final meskipun mengalami empat kekalahan dalam empat pertandingan Liga Champions musim ini, ini merupakan kekalahan Barcelona yang pertama di kompetisi ini sejak di Roma, dan itu tidak membantu mereka ketika semuanya menjadi kusut.

Dalam situasi rumit ini, Barca dalam tekanan. Tampak tanpa tekad, mengungkapkan kerapuhan. Mendadak, pemain hebat seperti Alba yang begitu brilian di Camp Nou di enam hari sebelumnya, menjadi lamban dan tergesa-gesa. Mereka menyerah.

Masalah muncul secara fisik dan mental, kepanikan menjelma dalam berbagai cara. Barca tetap sabar dengan menekan. Mereka tidak pernah masuk ke kotak, namun mereka memang keluar dari kebiasaan, kehilangan bentuk sepenuhnya mencari gol telat untuk menyelamatkan kemenangan.

Secara khusus, mereka kehilangan lebar lapangan seiring keputusasaan, membuat Liverpool begitu mudah menghalau serangan mereka. Mereka memenuhi ruang yang seharusnya ditempati Lionel Messi ketika mereka seharusnya melebarkan permainan.

Begitu banyak harapan yang dibebankan pada Messi, sehingga banyak yang merasa dialah yang patut disalahkan. Ejekan tak bisa dihindari.

Tapi sejujurnya, Messi melakukan lebih dari yang orang lain lakukan. Bahkan terlepas dari dua golnya di leg pertama, dia memaksa Alisson melakukan dua penyelamatan bagus, satu di tiap babak. lebih lanjut, dia memanfaatkan tiga peluang bagus untuk rekannya yang menuntut penyelamatan dari penjaga gawang.

Semuanya meninggalkan pelatih Barcelona dalam posisi yang luar biasa. Hanya tinggal Valencia yang berada di jalan untuk dobel trofi domestik berturut-turut sejak dirinya mengambil alih di tahun 2017. Itu adalah sebuah pencapaian, namun pencapaian yang, bagaimanapun, dibayang-bayangi laga di Eropa

Akibatnya, dia mendapati dirinya bertanya-tanya mengenai masa depannya. Sayang bagi Valverde, akan butuh waktu yang lama untuk melupakan hasil ini

Reaksi di Spanyol adalah salah satu horor. Koran di Madrid, Marca, menuliskan kata-kata menusuk, "Kegagalan Historis" di halaman depan. Dilanjutkan dengan, "Kekalahan Barcelona melawan Liverpool akan diingat, seperti kekecewaan lainnya di Sevilla, Athena, dan Roma, namun yang ini pasti lebih menyakitkan."

Harian Catalan, Mundo Deportivo, tak kalah sengit. Di halaman depan menyimpulkan rasa malu Barcelona, "Barcelona yang tanpa jiwa mengalami bencana di Anfield."

Kritik besar ditujukan kepada Valverde. Harian lain Catalan, Sport, menulis sebuah headline editorial, "Liga Champions terlalu besar untuk Valverde", dan penulis menggambarkan kekalahan itu sebagai "Waterloo Barcelona", dan mengkritik pemilihan pemain yang dilakukan Valverde dan mentalitasnya.

Judi Bola Menang Jutaan Rupiah